Rabu, 15 Desember 2010

Artizen HDR


Aplikasi ini merubah gambar/foto dari nyata menjadi lebih nyata

Tukang Sulap Dan Burung Beo

Seorang tukang sulap mempertunjukkan kebolehannya di sebuah kapal di laut Karibia. Penontonnya selalu berganti tiap minggu sehingga si tukang sulap dapat mengulang-ulang trik yg sama.

Masalahnya adalah: seekor beo milik kapten kapal selalu melihat pertunjukannya setiap minggu dan menjadi tahu tipuan-tipuan yang dilakukan oleh si tukang sulap dan kemudian berteriak di tengah-tengah pertunjukan.

Beo itu bersuara dengan keras:
"Lihat..!  itu bukan topi yg sama!"
"Dia menyembunyikan bunga-bunga itu di bawah meja!"
"Hey.. semua kartunya kartu As!"

Si tukang sulap sangat jengkel tapi nggak bisa berbuat apa-apa.

Si Mamat

Mamat, pesuruh di kantor kami dikenal suka omong gede, ngakunya kenal sama semua orang beken di negeri ini. Tingkahnya itu kadang-kadang ngeselin.
Suatu waktu, bos-nya penasaran dan ingin membuktikan bualannya. 
"Oke bos" kata si Mamat, "sebutin aja deh nama orangnya yang ane kagak kenal". 
"Coba buktiin you kenal nggak sama si Meriem Bellina" kata si bos.
"Beres bos. 'Yuk kita ke pengadilan" kata si Mamat. 
Maklum si Meriem 'kan lagi ngegugat-cerai lakinya. 
Di pengadilan, menunggu sebentar, nggak lama kemudian muncul Meriem diiringi pengacaranya. Begitu lewat di depan si Mamat, langsung si Meriem negorin: "Eh, Mat ke mana aja udah lama nggak keliatan?", diiringi cium pipi kiri dan kanan ala selebritis. "'Ntar kalo urusan udah selesai main ya kerumah".
Sejenak si bos terpana, tapi tak lama kemudian dia ngomong: "Ah, saya masih
belum yakin. 'ngkali kebetulan aja. Ayo sekarang tunjukin kalo you kenal sama si Liem Sioe Liong". "
Beres boss" kata si Mamat. 

Sepatu Kulit Buaya

Seorang perempuan sangat ingin mempunyai sepatu dari kulit buaya. Dia pun pergi ke toko sepatu dan kecewa karena mahalnya.
"Mahal amat sih," tanya si perempuan.
"Kalau ingin murah ya menangkap buaya sendiri sana," kata si pemilik
toko.
Terinspirasi oleh perkataan si pemilik toko, perempuan tersebut pergi ke sungai besar di daerah situ sambil membawa senjata api.